PIPAS Cabang Rutan Magetan Gelar Bakti Sosial untuk Peringati HUT PIPAS Ke-21

    PIPAS Cabang Rutan Magetan Gelar Bakti Sosial untuk Peringati HUT PIPAS Ke-21

    MAGETAN – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) yang ke-21, PIPAS Cabang Rutan Kelas IIB Magetan melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu di sekitar lingkungan Rutan. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (15/01/2025).

    Bantuan yang disalurkan berupa bahan makanan pokok seperti minyak goreng, mie instan, kecap, susu, teh, hingga tepung terigu dengan total 10 paket. Paket-paket sembako tersebut diberikan kepada warga yang telah didata sebelumnya dan dinilai layak untuk menerima bantuan.

    Ketua PIPAS Cabang Rutan Magetan, Anindya Ari Rahmanto, menyampaikan harapannya pada kegiatan bakti sosial kali ini. “Kami ingin HUT ke-21 PIPAS ini tidak hanya dirayakan dengan acara seremonial, tetapi juga membawa manfaat nyata bagi masyarakat sekitar. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan, ” ujarnya.

    Anindya juga menekankan pentingnya peran PIPAS sebagai organisasi yang tidak hanya mendukung tugas suami di bidang Pemasyarakatan, tetapi juga memberikan kontribusi sosial secara langsung. “Sebagai bagian dari keluarga besar Pemasyarakatan, kami merasa memiliki tanggung jawab moral untuk membantu sesama. Melalui aksi ini, PIPAS Rutan Magetan berkomitmen dapat terus hadir memberikan manfaat, tidak hanya bagi anggota, tetapi juga bagi masyarakat luas, ” tambahnya.

    Kegiatan ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat penerima bantuan. Salah seorang warga penerima menyampaikan rasa terima kasihnya. “Kami sangat bersyukur atas bantuan ini. Semoga kebaikan ibu-ibu PIPAS dibalas dengan rezeki yang melimpah, ” katanya. (Humas Rutan Magetan)

    magetan magetan magetan magetan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Magetan Awali Layanan Rehabilitasi...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Program Pemerintah, Dandim 0804/Magetan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Rektor UNUJA Terpilih Sebagai Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Berbasis Pesantren
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit

    Ikuti Kami